Jumat, 01 November 2013

Ringkasan Berita Sumsel 01 November 2013

1. Bandara SMB II Palembang Sediakan Komputer dan Jaringan Internet Gratis
2. Hindari Alih Fungsi Lahan, Pagaralam Kembangkan Kawasan Agropolitan




#1 - Bandara SMB II Palembang Sediakan Komputer dan Jaringan Internet Gratis

SRIPOKU.COM, PALEMBANG - Kalau sebelumnya pengelola bandara bekerjasama dengan PT Telkom meluncurkan layanan gratis Free Local Call, kini PT Angkasa Pura II (Persero) Palembang menyediakan komputer dan jaringan wi-fi gratis di Boarding Lounge Bandara International SMB II Palembang. "Ada 3 unit depan Exelco, iya bisa internet gratis bisa dipakai pengguna jasa bandara sambil menunggu keberangkatan," ungkap Airport Services Junior Manager PT Angkasa Pura II (Persero) Cabang Palembang, Sri Hartati Amd, Jumat (1/11/2013).

#2 - Hindari Alih Fungsi Lahan, Pagaralam Kembangkan Kawasan Agropolitan

SRIPOKU.COM, PAGARALAM - Untuk mengurangi alih fungsi lahan pertanian menjadi kawasan pembangunan, Pemerintah Kota (Pemkot) Pagaralam akan mengambangkan program kawasan Agropolitan. Pasalnya saat ini kegiatan alih fungsi lahan sudah tidak terkendali lagi di Pagaralam. Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pagaralam, Ir Zulkifli Idrus mengatakan, Kota Pagaralam merupakan salahsatu kawasan sentra pertanian di Sumsel. Untuk itu lahan pertanian yang ada saat ini harus dipertahankan. Jangan ada lagi alih fungsi lahan secara drastis imbas dari laju pembangunan.

0 komentar:

Posting Komentar